Share: Script Otomatisasi WRF [Part 2, Wrapping Function]


Di artikel terdahulu sudah pernah di sharing tentang script otomatisasi WRF. Akan tetapi pada script terdahulu terdapat banyak beberapa code-code yang redundant dan tidak berguna. Oleh karena itu script pada artikel tersebut sudah saya update yang perubahannya adalah menghapus beberapa variabel yang redundant dan memperbaiki errornya serta yang paling penting pada script terbaru tersebut kita bisa mempassing argument ingin running dari hari apa sampai hari apa pada bulan yang sama. Segera check update terbaru di sini.

Ya, script tersebut hanya untuk otomatisasi 1 bulan padahal saya berniat membuat untuk otomatisasi 1 tahun. So what's the problem? Tidak bisa mikir algoritmanya? Bukan begitu, saya bisa membuatnya tapi nanti source codenya akan jadi kurang elegan. Menurut pengalaman saya beberapa tahun programming secara otodidak, source code yang elegan itu hampir segalanya jika ingin develop suatu aplikasi secara jangka panjang atau setidaknya ingin me recall lagi cara kerja suatu source code program di kemudian hari.

Jadi bagaimana solusinya? Saya buat wrapper. Itulah kenapa pada script terbarunya saya tambahkan fitur passing parameter di terminal agar wrapper ini memungkinkan. So, enjoy the code


Jika script di atas tidak kelihatan, klik di sini.

Argument "end" menandakan bahwa 'ada bulan lain setelah bulan ini'. Misal ingin running 1 bulan saja pada Februari, berarti harus menambahkan parameter 'end'. Argument pertama untuk tahun, kedua bulan, ketiga hari awal, keempat hari akhir untuk running otomatisasi yang diinginkan.

Kelemahan besar dari script otomatisasi ini adalah, script ini masih belum sempurna untuk otomatisasi running 1 tahun penuh. Script ini tidak bisa merunning untuk tanggal 31 Desember karena pada script ini tidak saya tambahkan algoritma untuk pergantian tahun. Mungkin di kemudian hari nanti saya akan sempurnakan 'kecacatan' ini. Kenapa belum saya tambahkan? Sekali lagi, saya belum terpikirkan cara elegant untuk menyelesaikan problem ini. Sekian.

Komentar